Browser Mozilla Firefox Blokir Plugin Flash Karena Masalah Keamanan

Setelah sebelumnya pihak Facebook memblokir fitur Adobe Flash pada layanannya, kini langkah tersebut juga diikuti pihak Mozilla yang melakukan pemblokiran pada plugin Flash di browser buatannya tersebut, Firefox. Tim Firefox di Mozilla secara resmi visa akun Twitternya pada 14/7/2015, menyatakan semua versi Flash Player telah diblokir dari browser Firefox.

Browser Mozilla Firefox Blokir Plugin Flash Karena Masalah Keamanan

Pihak Mozilla melakukan keputusan untuk memblokir plugin Flash secara otomatis dari browser Firefox, hal ini setelah sehari sebelumnya Chief Security Facebook, Alex Stamos, meminta Adobe untuk menghentikan fitur Flash di Facebook. 

Adapun pengumuman oleh pihak Mozilla mengenai pemblokiran flash, disampaikan secara langsung oleh Head of Support Firefox di Mozilla, Mark Schmidt, dengan melalui akun Twitter miliknya.

Browser Mozilla Firefox Blokir Plugin Flash Karena Masalah Keamanan
Twitter Mark Schmidt

Tentunya langkah yang diambil pihak Mozilla, maupun pihak Facebook sehari sebelumnya untuk memblokir flash bukan tanpa alasan, dimana sebelumnya perusahaan yang meneliti spyware yaitu Hacking Team, mengklaim pihaknya sudah menemukan suatu celah keamanan yang berbahaya pada program Flash tersebut, dimana celah keamanan ini dikhawatirkan dimanfaatkan pihak tidak bertanggung jawab dalam membajak atau mengambil alih komputer orang lain dari jarak jauh, dengan memasukan program jahat malware ke komputer orang lain, dan flash dapat dimanfaatkan oknum tertentu untuk melakukan tindak kejahatan tersebut.

Hacking Team juga menyatakan data cache file sebesar 400 GB miliknya dibobol dengan memanfaatkan celah keamanan pada program.

Dengan kejadian itu juga, maka via akun Twitternya tersebut, maka Schmidt menyatakan pada semua versi Flash dilakukan diblokir penggunaannya dari browser Firefox, sehingga  konten-konten Flash tidak dapat dijalankan pada browser Firefox. Tetapi walaupun sudah diblokir, pihak Mozilla mengatakan bahwa masih terbuka kemungkinan bahwa program Flash nantinya diaktifkan kembali pada browser, dengan syarat pihak Adobe merilis versi terbaru Flash yang tingkat keamanannya yang lebih baik.

Flash memang sudah mulai ditinggalkan sebelumnya

Walaupun terjadi keputusan pemblokiran oleh pihak Mozilla ini, akan tetapi tampaknya para pengguna browser Firefox ini tidak akan terlalu mengalami perubahan yang signifikan, dimana hanya kurang dari 11% situs web yang memang masih menggunakan Flash, berdasarkan penjelasan dari perusahaan survei teknologi, W3Techs, menyatakan bahwa teknologi Flash memang sudah mulai ditinggalkan oleh perusahaan-perusahaan besar, termasuk didalamnya Facebook dan Youtube.

Adapun Flash sebenarnya sebuah program software yang disebut juga dengan middleware, merupakan bentuk add-on extension untuk browser yang didukungnya, sehingga membantu untuk melihat konten yang kaya, yang biasanya konten tersebut cukup berat, seperti halnya video. Selama satu dekade terakhir program Flash ini memang sangat populer, yang banyak digunakan oleh perusahaan-perusahaan besar, yang umumnya sangat digunakan pada program game-game yang berbasiskan Web, animasi dan juga video. 

Dan ketika layanan YouTube diluncurkan sejak 2005, semua videonya adalah berbasis Flash, dimana jika ingin menonton video yang ada di Youtube maka pengguna harus memasang plugin Flash, sehingga nantinya bisa menonton video di YouTube. Pada pertengahan 2010, Steve Jobs membuka rahasia tentang keamanan dari program Adobe, dimana Dia mengkritik program Flash player yang dinilainya membuat sistem Mac menjadi crash, dan Steve jobs menyebut Flash memiliki sistem keamanan yang terburuk pada tahun 2009. 

Dan iPhone sendiri tidak memberikan support untuk plugin Flash, dan walau sebelumnya ada smartphone berbasis Android yang menggunakan Flash, akan tetapi pihak Adobe menghentikan support Flash pada seluruh smartphone di 2011. Adapun YouTube sendiri setelah secara resmi meninggalkan fitur Flash, maka Youtube beralih ke teknologi HTML5, yang juga mampu menyediakan layanan video streaming. 

Adapun pada layanan media sosial Facebook, game-game di Facebook yang menggunakan program Flash juga lambat laun semakin menurun popularitasnya.

loading...

Tips dan Aplikasi Android, iOS

Software Edit Video

Tips Gadget dan Smartphone

Tips Internet

Tips Umum

Tips Komputer dan Laptop